Sabtu, 21 Maret 2015

Dampak aplikasi bioteknologi bagi masyarakat dan lingkungan

Bioteknologi telah menghasilkan produk - produk yang bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain itu, bioteknologi juga menimbulkan dampak positif maupun negatif bagi masyarakat dan lingkungan. Dampak dalam bidang sosial ekonomi dan kesehatan.

Salah satu dampak positif dari bioteknologi ini berupa penemuan tumbuhan yang tahan serangga, membuat lingkungan terbebas dari dampak pestisida. Namun, penanaman tanaman transgenik secara massal, dikhawatirkan mengganggu ekosistem. Dampak negatif juga timbul dalam bidang sosial ekonomi seperti, munculnya kecemburuan terhadap penanaman modal besar yang memperoleh tanaman transgenik kualitas unggul, tetapi para petani makin terpuruk karena tidak mendapatkannya. Adapun dampak dalam bidang kesehatan berupa ditemukannya beberapa orang yang alergi terhadap insulin transgenik.

Beberapa dampak negatif dan penanggulangan dari bioteknologi:
  • Alergi : Gen asing yang disisipkan pada organisme yang menjadi makanan manusia dapat menyebabkan alergi terhadap individu tertentu. Dalam pencegahannya, perlu dilakukan pengujian dalam jangka waktu yang lama untuk memastikan ada tidaknya efek negatif terhadap konsumen. Selain itu, produk yang mengandung organisme hasil rekayasa bioteknologi harus diberi label dengan jelas guna memberi informasi kepada konsumen mengenai produk yang akan dikuonsumsi.

  • Hilangnya plasma nutfah : Plasma nutfah atau keanekaragaman makhluk hidup dapat musnah akibat budidaya hewan atau tumbuhan unggul saja. Kepunahan plasma nutfah dapat diatasi dengan melakukan pemeliharaan berbagai jenis hewan dan tumbuhan di suatu situs konservasi tertentu.

  • Rusaknya ekosistem : Gangguan terhadap kondisi normal lingkungan dapat menyebabkan rusaknya ekosistem. Salah satu contohnya seperti tanaman kapas Bt. Selain tanaman tersebut menyebabkan matinya hama ulat yang memakannya, hal ini juga diduga menjadi penyebab larva kupu - kupu lain ikut mati.




Contoh Soal

1. Keberhasilan rekayasa genetika menghasilkan tumbuhan unggul dan pengembangan hasilnya terus - menerus telah meningkatkan kekhawatiran banyak kalangan, terutama ahli biologi, karena…(UN 2013/2014)
A. menurunkan populasi plasma nutfah
B. memberikan keunggulan sesaat pada manusia
C. sifat unggul tidak dapat dipertahankan
D. sifat unggul memiliki toleransi yang tinggi terhadap lingkungan
E. gen-gen unggul plasma nutfah menjadi inaktif

Pembahasan : Apabila organisme hasil rekayasa genetika yang bersifat unggul dikembangkan secara massal, makan organisme lokal yang tidak memiliki sifat unggul tidak akan dikembangkan lagi. Sehingga akan tersingkir dan mengakibatkan penurunan plasma nutfah.


2. Dampak negatif yang mungkin ditimbulkan oleh adanya tanaman transgenik pada manusia adalah…(UN 2012/2013)
A. banyak organisme yang mati keracunan
B. timbulnya alergi pada beberapa orang
C. populasi hama meningkat
D. hilangnya plasma nutfah
E. ketergantungan teknologi

Pembahasan : Alergi merupakan respon alamiah yang diberikan oleh sistem imun manusia. Alergi dapat disebabkan tubuh dimasuki oleh gen asing. Tanaman transgenik merupakan tanaman yang disisipkan gen yang memunculkan sifat unggul pada tanaman tersebut, gen tersebut merupakan gen yang berasal dari luar tubuh (gen asing).


3. Tanaman transgenik umumnya memiliki sifat - sifat unggul yang diinginkan, tetapi ternyata tanaman tersebut dapat merusak ekosistem, misalnya penanaman tanaman transgenik tahan hama yang menyebabkan… (UN 2012/2013)
A. tanaman sekitarnya yang berbeda jenis tumbuh kerdil karena tanaan transgenik banyak menyerap unsur hara.
B. hewan yang mengonsumsi tanaman transgenik menjadi mandul karena terkontaminasi gen asing.
C. populasi kupu - kupu yang membantu proses penyerbukan musnah dan produksi tanaman menurun
D. tubuh tanaman transgenik tidak dapat diuraikan oleh bakteri sehingga menjadi limbah pertanian.
E. dalam waktu yang lama hama menjadi kebal sehingga perlu menggunakan pestisida dosis tinggi.

Pembahasan: Tanaman transgenik menimbulkan dampak negatif terhadap ekosistem yaitu populasi kupu - kupu yang membantu proses penyerbukan musnah dan produksi tanaman menurun. Hal ini disebabkan oleh gen asing yang disisipkan dalam tanaman transgenik dapat mematikan hama tanaman. Namun demikian, gen tersebut juga bersifat mematikan bagi serangga lain yang juga memakan bagian tanaman transgenik.


4. Dampak negatif yang mungkin ditimbulkan oleh adanya pemuuliaan tanaman berbiji dengan cara radiasi induksi adalah… (UN 2012/2013)
A. tidak dapat bereproduksi secara vegetatif
B. tidak dapat bereproduksi secara generatif
C. tanaman rentan terkena penyakit
D. pengendalian hama harus lebih terpadu
E.  menggunakan medium khusus untuk penanamannya

Pembahasan : Penyinaran dengan sinar gamma dapat menembus biji hingga lapisan DNA, yang dapat merubah sifat pada keturunannya. Keuntungan radiasi induksi adalah ditemukannya varietas baru dengan sifat unggul seperti semangka tanpa biji. Meskipun demikian, jika sinar gamma mengenai sel vegetatid makan akan menimbulkan kanker. Varietas tanaman berbiji tanpa biji akan mengalami kesulitan untuk mendapatkan keturunan.


5. Pernyataan - pernyataan berikut mengenai dampak negatif dari penerapan bioteknologi.
  1. melemahnya sistem kekebalan tubuh
  2. berkurangnya keanekaragaman genetik
  3. timbulnya gejala alergi
  4. terganggunya keseimbangan alam
Dampak negatif bioteknologi dalam bidang lingkungan dan kesehatan secara berturut - turut adalah...
A. 1 dan 2
B. 2 dan 1
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
E. 4 dan 1

Pembahasan: Bioteknologi dalam kehidupan selain memberi manfaat juga dapat menimbulkan dampak negatif. Dalam bidang lingkungan misalnya, dapat mengakibatkan berkurangnya keanekaragaman hayati. Sementara itu, dalam bidang kesehatan dapat menimbulkan reaksi alergi serta resistan terhadap antibiotik.


6. Perthatikan dampak negatif bioteknologi berikut!
  1. terjadinya kesenjangan dan kecemburuan dalam masyarakat karena produk - produk dari petani tradisional mulai tersisih.
  2. dapat mengakibatkan alergi pada manusia yang mengonsumsi tanaman transgenik.
  3. dapat menimbulkan ketidakseimbangan ekosistem
  4. para petani tradisional kehilangan mata pencahariannya
  5. menimbulkan ketergantungan manusia terhadap bioteknologi
Setelah ditemukan tanaman transgenik yang bersifat unggul, sebagian besar orang berkeinginan membudidayakan tanaman yang seragam dalam jumlah melimpah. Dampak negatif pada bidang sosial ekonomi yang dapat ditimbulkan bioteknologi tersebut terdapat pada nomor...
A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
E. 3 dan 5

Pembahasan: Dampak negatif yang ditimbulkan pada bioteknologi tersebut di bidang sosial ekonomi berupa kecemburuan dalam masyarakat, kerna produk - produk dari petani tradisional mulai tersisih sehingga berimbas pada petani tradisional yang kehilangan mata pencahariannya.


7. Tanaman transgenik umumnya memiliki sifat - sifat unggul yang diinginkan, tetapi ternyata tanaman tersebut dapat merusak ekosistem. contohnya budi daya transgenik tahan hama dapat menyebabkan...
A. serangga yang mengonsumsi tanaman transgenik menjadi mandul karena terkontaminasi gen asing sehingga semakin lama akan menjadi punah.
B. tanaman di sekitarnya yang berbeda jenis tumbuh kerdil karena tanaman transgenik banyak menyerap unsur hara
C. populasi kupu - kupu yang membantu proses penyerbukan meningkat karena berkurangnya serangga pesaing.
D. tubuh tanaman transgenik tidak dapat diuraikan oleh bakteri sehingga menjadi limbah pertanian.
E. perlu menggunakan pestisida dosis tinggi yang dapat merusak lingkungan

Pembahasan: tanaman transgenik dapat merusak ekosistem seperti tanaman kapas antiserangga yang dapat menyebabkan serangga yang memakannya menjadi mandul dan semakin lama akan terjadi kepunahan serangga tersebut.


8. Penerapan bioteknologi untuk mendapatkan varietas - varietas unggul akan menjurus pada …
A. Meningkatnya jenis hama tanaman
B. Meningkatnya keanekaragaman genetik
C. Meningkatnya keanekaragaman ekologi
D. Menurunkan kualitas produk pertanian
E. Menurunkan kualitas lingkungan

Pembahasan : Penerapan bioteknologi untuk mendapatkan varietas-varietas unggul akan menjurus pada meningkatnya keanekaragaman genetik.


9. Bioteknologi banyak memberikan keuntungan bagi manusia. Tetapi, perkembangan bioteknologi juga mempunyai dampak negatif. Salah satu dampak negatif bioteknologi di bidang sosial ekonomi masyarakat adalah...
A. Produk bioteknologi dapat menimbulkan resistan hama.
B. Tanah petani rusak akibat pencemaran produk bioteknologi.
C. Petani tradisional merugi karena produk hasil pertaniannya tersingkir.
D. produk bioteknologi belum teruji sehingga risiko kerugian ditanggung petani cukup besar.
E. Produk pertanian bioteknologi belum menghasilkan keuntungan jika tidak ditanam pada lahan yang luas.

Pembahasan: Selain dapat meningkatkan produksi pangan, produk bioteknologi ini semakin diminati konsumen. Dengan demikian, hasil panen petani tradisional semakin tersingkirkan. Hal tersebut menimbulkan kesenjangan sosial dan ekonomi antara petani tradisional dengan petani tanaman hasil bioteknologi.


10. Keberhasilan rekayasa genetika menghasilkan tumbuhan unggul dan pengembangan hasilnya terus - menerus telah meningkatkan kekuatiran banyak kalangan, terutama ahli biologi karena...
A. berkurangnya keanekaragaman hayati
B. memberikan keunggulan yang sesaat pada manusia
C. sifat unggul tidak dapat dipertahankan
D. sifat unggul memiliki toleransi yang tinggi terhadap lingkungan
E. gen - gen unggul plasma nutfah menjadi inaktif

Pembahasan: Dengan menambah, mengurangi, dan menggabungkan DNA dari sumber DNA yang berbeda, susunan DNA asli semakin lama semakin punah. Hal ini menyebabkan semakin menurunnya populasi plasma nutfah atau dengan kara lain, keanekaragaman hayati berkurang


11. Tindakan yang mungkin dilakukan menusia untuk mencegah dampak negatif dari bioteknologi adalah ...
A. Menggunakan bibit lokal supaya tanaman lebih adaptif
B. Menggunakan pestisida pekat untuk memberantas hama
C. Untuk menghambat perkembangbiakan hama dilakukan sistem monokultur
D. Meningkatkan produksi dengan melaksanakan pemupukan dengan pupuk buatan
E. Memanfaatkan mikroorganisme transgenik dalam pengelolaan limbah

Pembahasan: Salah satu dampak negatif bioteknologi adalah berkurangnya keanekaragaman hayati. Untuk mengatasi hal tersebut dilakukan penyeimbangan antara penanaman tanaman transgenik dengan tanaman lokal.


12. Berikut ini bahaya dari bioteknologi, kecuali...
A. Digunakan untuk senjata biologis
B. Memunculkan organisme strain jahat
C. Mengganggu keseimbangan lingkungan
D. Menyalahi hukum dan nilai masyarakat
E. Menambah keanekaragam hayati

Pembahasan: Hal hal diatas termasuk bahaya berkembannya bioteknologi, kecuali menambah keanekaragaman hayati


13. Dampak negatif yang ditimbulkan oleh kemajuan ilmu dan teknologi terhadap sumber daya manusia adalah...
A. Timbulnya pengangguran tenaga kerja pasar
B. Menurunnya sumber plasma nutfah
C. Produksi yang berlebihan menyebabkan turunnya harga
D. Terjadinya perubahan sikap sosial
E. Lahan pertanian berkurang, produksi kecil

Pembahasan: Kemajuan ilmu dan teknologi disamping memberikan dampak positif terhadap kelestarian sumber daya alam, juga dapat memberikan dampak negative terutama pada sumber daya alam manusia. Dampak negatif yang dapat dirasakan pada sumber daya manusia adalah terjadinya perubahan sikap sosial.


14. Bioteknologi dapat dilakukan dengan memanfaatkan organisme, baik pada tingkat seluler atau molekul. Misalnya pada kultur jaringan, transgenik, dan kloning. Salah satu teknik yang banyak dikembangkan adalah dengan kultur jaringan. Jik popuilasi tanaman semusim dikembangkan terus - menerus melalui kultur jaringan secara turun - menurun, dampak yang terjadi adalah...
A. sel - sel selalu mengalami perubahan sampai mengalami fase tidak produktif
B. sel - sel semakin tidak adaptif terhadap lingkungan
C. gen - gen resesif termutasi menjadi gen dominan
D. reproduksi menurun karena gen - gen unggul tergeser
E. gen - gen dominan termutasi menjadi gen resesif

Pembahasan: Jika tanaman transgenik ditanam bersama tanaman sejenis nontransgenik, dikhawatirkan akan terjadi pencemaran gen. Pencemaran ini akan terjadi apabila tanaman transgenik menyerbuki tanaman nontransgenik.


15. Bioteknologi selain dapat memberikan keuntungan juga dapat memberikan dampak negatif di berbagai bidang. Misalnya adanya kesenjangan penghasilan antara pemilik hak paten produk bioteknologi dengan konsumen. Hal tersebut merupakan dampak negatif bioteknologi di bidang ...
A. industri
B. kesehatan
C. sosial ekonomi
D. etika dan moral
E. lingkungan hidup

Pembahasan: kesenjangan sosial dan ekonomi pada masyarakat dikarenakan produk - produk alami mulai tersisih oleh adanya produk bioteknologi hasil rekayasa genetika. Untuk itu petani harus mengembangkan bibit hasil teknologi untuk dapat terus bersaing.

sumber:

  • Omegawati, Wigata, dkk. Detik-detik Biologi 2014/2015. 2015. Klaten: Intan Pariwara
  • Amalia, Uly,dkk.Paket Superintensif UN SMA IPA 2015.2014.Jakarta.cmedia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar